.

.

PSS Curi Poin di Madiun

PSS Sleman raih satu poin setelah berhasil menahan imbang 0-0 tuan rumah Madiun Putra FC, Selasa (22/4/2014) di Stadion Wilis, Madiun.

Bermain dikandang lawan, menit awal babak pertama Anang Hadi dkk mampu menekan tuan rumah. Pada menit ke-4 Monieaga memperoleh peluang emas setelah lolos dari jebakan offside. Namun tendangannya melambung walaupun tinggal berhadapan dengan penjaga gawang Madiun.

Kiper Ali Barkah bermain bagus dalam menjaga gawangnya, tendangan Purniawan pemain Madiun yang lolos jebakan offside dengan mudah ditangkap oleh kiper PSS bernomor punggung 21 tersebut. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Babak kedua kedua tim silih berganti melakuna serangan. Sundulan Monieaga pada menit 56 kembali mengancam gawang Madiun tapi belum mampu mengubah skor. Kedudukan kaca mata alias 0-0 bertahan hingga laga usai.

Selanjutnya Anang Hadi dkk akan melawan tuan rumah Perseman Manokwari 25 April 2014 di Stadion Wilis, Madiun.

forzasleman.blogspot.com

Rapor Pemain PSS Sleman menghadapi Madiun Putra FC

PemainPosisiNilai
Ali BarkahPenjaga Gawang6.9
WaluyoBek6.8
Kristian Adelmund Bek6.9
Aang SuparmanBek6.2
Mudah YuliantoSayap6.8
Wahyu GunawanSayap6.6
Ridwan AwaluddinGelandang6.8
Anang Hadi (c)Gelandang6.9
Agus SetiawanGelandang6.5
Monieaga Bagus Penyerang6.6
Guy JuniorPenyerang6.4
Cadangan

Herman BatakPenjaga Gawang
Taji PrasetyoBek
Eli NasokaGelandang
Marwan MuhammadGelandang
Ade KristianBek
RasmoyoGelandang
HermawanPenyerang

Berita PSS Sleman